Searching...
Tuesday, June 25, 2013

Obat Herbal Alami untuk Sakit Gigi

Sakit gigi banyak macamnya, ada yang hanya terasa ngilu ketika minum air dingin ataupun panas, juga gigi berlubang.  Biasanya sakit gigi ini disebabkan oleh bakteri sisa makanan yang berubah menjadi asam sehingga terbentuk plak. Plak dapat mengikis email gigi sehingga menipis dan menyebabkan gigi menjadi lebih sensitif. Email yang makin terkikis ini lama-kelamaan akan menjadi lubag dan terjadi peradangan yang mengenai saraf gigi.

Untuk pencegahan sakit gigi sebenarnya mudah, yaitu hanya dengan sikat gigi secara teratur setelah makan, dan terutama sebelum tidur. Nah banyak yang salah ketika sikat gigi di pagi hari, yaitu bangun tidur langsung sikat gigi baru sarapan, ini terbalik. Mungkin karena kebiasaan dari lagu "bangun tidur kuterus mandi, tidak lupa menggosok gigi", lagu yang bagus namun banyak yang salah kaprah. Sikat gigi yang paling baik adalah setelah sarapan pagi dan sebelum tidur, kalau anda rajin bawalah sikat gigi ke tempat kerja sehingga setelah makan siang anda juga dapat menggosok gigi, namun ini bisa diatasi dengan memakai floss setelah makan.

Biji cengkeh kering atasi sakit gigi
Biji cengkeh


Ramuan herbal untuk atasi sakit gigi
Resep 1

  • Minyak cengkeh
  • 10 butir biji cengkeh kering

Caranya :

  • Sumbat gigi yang berlubang dengan kapas yang telah ditetesi minyak cengkeh
  • Sangrai biji cengkeh lalu haluskan, masukkan serbuk cengkeh kering ke dalam gigi yang berlubang dan sumbat dengan kapas


Resep 2

  • 15g serai
  • 5 lembar daun sirih

Caranya :  cuci bersih semua bahan, rebus dengan 400 cc air hingga tersisa 200 cc dan disaring. Gunakan airnya hangat-hangat untuk berkumur dan minum, lakukan 3x sehari.

Resep ini tidak akan menyembuhkan gigi berlubang, hanya menghilangkan/mengurangi rasa sakit, segera ke dokter gigi untuk memeriksakan kondisi gigi anda.

0 comments: